Kebumen (Banyumas Pos) - Kodim 0709/Kebumen menggelar Deklarasi Pencanangan Kampung Pancasila di Balai Desa Sidayu, Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen, Kamis (31/3/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri, Dandim 0709/Kebumen, Letkol Inf Eduar Hendri selaku penanggungjawab, Komandan Secata Gombong, Letkol Inf Kharisma Candra Krista, Kapolsek Gombong, Iptu Parjo, Kabid Politik Dalam Negeri Kesbangpol Kebumen, Khamlah dan perwakilan Bapermades Kebumen, Tri Hastuti.
Tampak hadir, Ketua Veteran Gombong, Wikono, Ketua DPC Ormas Pemuda Pancasila Gombong, Weri, Kepala Desa se-Kecamatan Gombong, Ketua Pendeta Gombong, Romo Rd. Martinus Maryoto, Ketua FKPPI, Hari dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Dandim 0709/Kebumen, Letkol Inf Eduar Hendri menyampaikan, Deklarasi Pencanangan Kampung Pancasila ini sejalan dengan arahan KSAD, Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang sejak menjabat Pangdam Jaya sudah menerapkan salam Pancasila sampai pada tingkat Babinsa di seluruh Indonesia.
"Dan sudah disosialisasikan dalam beberapa waktu terakhir. Memang Pancasila ini sudah menjadi final yang telah menyatukan kita di negara Indonesia, dari Sabang sampai dengan Marauke ada semua dan sampai saat ini masih terjaga persatuan dan kesatuannya," ucapnya.
Sejak reformasi bergulir, kata dia, nilai-nilai Pancasila mulai luntur dengan banyaknya ideologi-ideologi asing yang ingin mengganti Pancasila.
"Untuk itu, menjaga nilai-nilai Pancasila tersebut maka kita perlu gunakan pendekatan kepada masyarakat yang salah satunya yakni membumikan Pancasila dengan cara melakukan booming Pancasila menyenangkan, baik melalui musik seni budaya keagamaan adat kuliner dan olahraga adalah arah mengangkat kearifan lokal desa," jelasnya.
Dengan begitu, lanjut dia, Pancasila akan melekat di hati masyarakat tujuan penyiangan Pancasila ini agar masyarakat mampu mengamalkan nilai-nilai Pancasila khususnya bagi generasi muda.
Selanjutnya, tujuan lainnya dalam pencanangan kampung Pancasila ini adalah untuk memutus rantai radikalisme yang tersebar di Jawa tengah dan Yogyakarta.
"Sehingga, bebernya, kampung Pancasila perlu didukung oleh seluruh lapisan masyarakat. Pencanangan kampung Pancasila adalah upaya menjaga tetap tegaknya Pancasila dan keutuhan NKRI yang harus kita dengungkan.
"Perlu kita ketahui bersama bahwa pencanangan kampung Pancasila tidak berhenti di desa sidayu saja melainkan dicanangkan di 25 kampung lainnya di wilayah kabupaten Kebumen," katanya.
Dia berharap masyarakat kampung Pancasila harus memiliki peran aktif membantu pemerintah desa untuk bersama-sama menghidupkan masyarakat sesuai dengan jenjang masing-masing sehingga dapat dirasakan nuansanya.
"Untuk itu warga kampung Pancasila supaya dapat menguasai semua potensi kearifan lokal untuk kita jadikan potensi kekayaan budaya bangsa," tandasnya.
Sementara itu, Kapolsek Gombong, Iptu Parjo mengucapkan terima kasih. Menuritnya, ini adalah kebanggaan bagi semuanya yang ada di wilayah Gombong dengan diadakannya pencanangan Kampung Pancasila.
Disampaikannya, selaku masyarakat Indonesia, mau tidak mau, suka tidak suka, kita semua harus mengamalkan Pancasila di dalam kehidupan sehari-hari sesuai apa yang tercantum didalam Pancasila yang tadi sudah diuraikan secara panjang lebar oleh Dandim Kebumen.
"Semoga kedepannya kampung Pancasila ini dapat memberi manfaat dan kemajuan khususnya di Gombong dan pada umumnya di kab Kebumen, serta dapat berdampak ke desa-desa yang lainnya," pungkasnya.(Lia)