Foto : LKSM saat menemui Komisi A DPRD Kebumen |
KEBUMEN (BANYUMAS POS) - DPRD Kebumen menerima kedatangan LKSM Kresna Cakra Nusantara dan diterima langsung oleh Kotimah, S.Pd.I, M.A dan Agus Supriyanto didampingi Sekwan di ruang Komisi A, Selasa (25/10/2022).
Kedatangan mereka dalam rangka temuan carut marut permasalahan yang terjadi di SMPN 1 Sruweng Kebumen.
Dalam kesempatan itu, LKSM yang diketuai oleh Sugiono, Sujud didampingi Suratman dan beberapa rekannya menyampaikan terkait adanya dugaan pungutan yang dilakukan oleh sekolah di SMPN 1 Sruweng.
Sujud salah satu aktivis Kebumen dalam audensi menceritakan salah satu tentang orang tua wali peserta didik mengadukan tentang pungutan yang dilakukan oleh sekolah. Hingga akhirnya sujud membantu orang tua peserta didik tersebut dam membebaskan pungutan dalam bentuk apapun dari sekolah.
Dari Komisi A, Kotimah, S.Pd.I, M.A didampingi Agus Supriyanto mengaku senang adanya masukan dari masyarakat. "Hal ini menjadi aspirasi kita dan inventaris bagi komisi A untuk ditindaklanjuti di dunia pendidikan, khususnya di Kebumen," ujarnya.
"Intinya tadi keluhannya terkait dengan pungutan, kekurangan guru di sekolah, kemudian terkait adanya indikasi antara dinas pendidikan dan pihak sekolah, dan terkait dengan pengadaan sarana dan prasarana," imbuhnya.
Dan langkah-langkah yang akan dilakukan dari komisi A kata Kotimah karena ini kerja tim, dan kolektif kologial, nantinya akan dirapatkan, khususnya di komisi A terkait beberapa persoalan yaitu 3 hal di audensi hari ini.
"Dan untuk masalah Perda akan lebih lanjut dikomunikasikan lebih lagi di komisi A. Harapannya Kabupaten Kebumen terkait dengan mencerdaskan kehidupan bangsa adalah yang terdepan," katanya.
Pewarta : Lia
Post a Comment