Foto : Ketua DPC Partai Gerindra Kebumen, Solatun, A.Md saat menunjukan susu untuk pelajar |
KEBUMEN (BANYUMAS POS) - Ketua DPC Partai Gerindra Kebumen, Solatun, A.Md menyampaikan, bahwa Program Capres-Cawapres Prabowo-Gibran memberikan makan siang dan susu secara gratis kepada pelajar mulai diterapkan di wilayah Kebumen. Seperti di Pelajar MI pada Selasa (28/11/2023).
Diketahui, Partai Gerindra Kebumen hari ini memberikan makan siang dan susu secara gratis kepada para pelajar MI secara langsung oleh Basir.
"Ini salah satu komitmen program Prabowo- Gibran memberi makan siang gratis kepada pelajar," kata Solatun, Ketua Partai Gerindra Kebumen.
Solatun juga menyampaikan, program makan siang gratis ini secara tidak langsung juga akan sangat mensejahterakan pelaku UMKM.
Menurutnya, UMKM yang bergerak menyediakan bahan baku makanan secara tidak langsung juga diuntungkan "Secara tidak langsung program makan siang gratis nantinya akan berdampak positif bagi para pelaku UMKM," terangnya.
Selain itu, program makan siang gratis ini juga dapat mendukung pertumbuhan ekonomi UMKM di sekitar sekolahan. Menurut Solatun, ini penting untuk memastikan UMKM lokal dilibatkan dalam program yang digagas oleh Prabowo.
"Ini sama saja Prabowo menaruh perhatian khusus terhadap pemenuhan gizi generasi muda Indonesia dan UMKM. "Karena pemenuhan gizi yang baik akan menjadi bekal menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas," ungkapnya.
Ia menambahkan, isi dari makan siang yeng diberikan kepada pelajar terdiri dari lauk-pauk yang masuk dalam empat sehat lima sempurna. "Program ini juga dalam rangka Prabowo mencegah stunting pada anak-anak Indonesia, tidak terkecuali Kebumen," pungkasnya.
Pewarta : Lia
Post a Comment