Kursi PDI Perjuangan Kebumen Diprediksi Naik 1-2 Kursi

 

Foto : Gambar Ilustrasi Anggota DPR



KEBUMEN (BANYUMAS POS) - Perebutan kursi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk Daerah Perwakilan (Dapil) Kebumen dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 berlangsung sengit. Para calon anggota legislatif (caleg) tak hanya bersaing dengan caleg dari luar partai, tetapi juga dengan caleg dari internal partai.

Sarimun selaku Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kebumen menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya pemilu dengan baik aman dan lancar. 

Menurut perhitungan mandiri yang dilakukan oleh tim PDI Perjuangan diprediksi kursi PDI perjuangan akan bertambah 1-2 kursi, dari 2019. 

"Jadi bisa 13 bisa 14 tergantung nanti penghitungan perbandingan antar partai dan berdasarkan metode pembagian kursi, besok mulai dilaksanakan rekapitulasi tingkat Kecamatan," kata Sarimun, Sabtu (17/2/2024). 

"Kita harapkan seluruh kader partai untuk menjaga suara, mengamankan suara, baik suara Kabupaten, suara Provinsi, maupun suara DPR RI, khususnya untuk Drs.Utut Ardianto maupun DPD Mbak Casytha A.Kathmandu, dan calon presiden dan wakil presiden Ganjar - Mahfud," tandasnya sembari teriak Merdeka dengan semangat. 

Pewarta : Lia

Post a Comment

Previous Post Next Post