Kebumen,(Banyumas Pos)--DPC PDI Perjuangan Kebumen kembali menerima pengembalian berkas pada hari Jumat,(17/5/2024) hari ke dua,dari H. Yulianto Calon Legislatif (Caleg) terpilih DPRD Kebumen pada Pemilu Anggota DPRD Kebumen 2024.
Yulianto pengembalian formulir pendaftaran sebagai bupati Kebumen di Kantor DPC PDI Perjuangan Kebumen. Penyerahan formulir diterima langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kebumen Saiful Hadi.
Kedatangan Yulianto di kantor DPC PDI Perjuangan Kebumen dimeriahkan atraksi barongsai yang diboyong oleh tim sukses Yulianto
Yulianto merupakan kader PDI Perjuangan kedua yang mendaftarkan diri calon bupati setelah Wakil Bupati Kebumen untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Kebumen 2024.
"Yuli Bupati kebumen" itu yang disuarakan Yuli sebagai cabup Kebumen dengan rasa Optimis
Yulianto menjelaskan bahwa Ia menawarkan beberapa program yaitu Kebumen Sugih,Kebumen Sehat,Kartu Pangan Kebumen,Obat Gratis,Umroh dan tentunya pembangunan pabrik dan infrastruktur untuk mendukung keberlangsungannya menuju Kebumen Sugih.Jangan sampai Yulianto jadi Bupati ada rakyatnya yang tidak bisa ngliwet,tandasnya
Selain itu Yulianto juga memberikan penilaian untuk Arif Sugianto,sebagai Bupati yang cukup baik dan perlu dilanjutkan program-programnya,namun Yulianto bisa lebih baik, Ungkapnya.
Dan Alhamdulillah,sekecil apapun peluang,namun karena ada keyakinan dan adanya dukungan dari Ketua kita tetap yakin bahwa rekomendasi bisa jatuh ke tangan Yulianto,Imbuhny
Yulionto juga menawarkan sesuatu yang punya nilai dan tentunya tujuan itu semata-mata adalah pengorbanan untuk kebaikan partai kedepannya.
Upaya yang dilakukan Yulianto untuk mendapatkan rekom,Saya sudah diajarin dan sudah dikasih tahu, tata caranya oleh Ketua,saya tinggal jalanin saja,karena beliau sudah cukup pengalaman dan dari pengalaman itu, Insyaallah hasilnya lebih baik,Imbuhnya.
Dan selain itu Yulianto juga memberikan proposal terkait bangunan yang menjadi target utama dari Yuli.Mengingat ketika saya mengumpulkan KSB seluruh ranting kita sudah kekurangan tempat dan memang sudah sepantasnya sebagai partai besar PDI akan mempunyai kantor yang jauh lebih besar dan lebih baik,imbuhnya.
Saiful Hadi mengatakan bahwa ini pengembalian berkas yang ke-3,setelah Aris Sugianto, Ristawati dan ketiga H.Yulianto.Dan kami sebagai partai yang terbuka,kita memberikan kesempatan pada seluruh kader,kita sambut kita doakan dan pada akhirnya DPP Bu Megawati yang akan menentukan,tandasnya
untuk masalah peluang,semua mempunyai peluang, walaupun dikatakan yang sudah menjabat dan jika itu dinilai kontribusi terhadap partai,atau kesejahteraan masyarakat Kebumen cukup berhasil, peluangnya itu lebih tinggi tetapi setiap kesempatan pasti harus dimanfaatkan agar peluang sekecil apapun bisa,kata Saiful Hadi
Saiful juga menyukai kalimat 2024 mungkin takdir,2029 menyosong tabir atau menjemput takdir itu kode bahwasanya,saya yakin beliau direkom semangat dan tidak direkom tetap semangat,tapi di tahun 2029 beliau persiapan le
bih lagi, Imbuhnya. (Lia)
Post a Comment